Sabtu, 14 Mei 2011

Carlo Ancelotti: Chelsea Tak Akan Bermasalah Jika Saya Pergi

Don Carletto merasa kinerjanya tak hanya dinilai berdasarkan kekalahan di Old Trafford pekan lalu.

Oleh Dede Sugita

14 Mei 2011 08:05:00

 

Carlo Ancelotti kembali berusaha mendinginkan rumor pemecatannya dirinya sebagai manajer Chelsea di akhir musim.


Posisi The Pensioners untuk mempertahankan titel Liga Primer sempat menguat dengan sederet hasil positif sehingga mampu menipiskan defisit hingga hanya tiga angka dengan Manchester United.

Sayang, kekalahan di markas sang pemuncak klasemen itu akhir pekan lalu membuyarkan semua harapan Chelsea.

Namun, Don Carletto yakin kekalahan dari United bukanlah satu-satunya tolok ukur yang bakal digunakan pemilik Chelsea, Roman Abramovich, untuk menilai kinerjanya.

“Tidak, saya tak berpikir begitu. Saya rasa performa saya akan dinilai berdasarkan perjalanan kami selama semusim penuh, bukan hanya dari satu pertandingan,” ujarnya.

“Kami harus berpikir bisa menjadi juara lagi, tapi sekarang target kami adalah mengamankan peringkat kedua. Kans untuk itu akan sangat besar jika kami menang melawan Newcastle. So, inilah motivasi bagi para pemain: menampilkan permainan dan reaksi bagus usai kekalahan.”

Meski begitu, bila akhirnya benar-benar didepak, mantan arsitek AC Milan itu percaya Chelsea tak akan memiliki problem menyusul kepergiannya.

“Saya pikir saya memiliki hubungan sangat bagus dengan para pemain.”

“Tapi saya rasa tak akan menjadi masalah bagi Chelsea jika saya tak di sini musim depan. Pastinya saya berharap bakal bertahan. Tapi mungkin pelatih baru akan datang dan para pemain akan memiliki hubungan yang sama baik dengannya.”

Sumber : Goal.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar